Manajemen Lazio musim ini menyepakati proyek jangka panjang yang diusung pelatih Marco Baroni saat mereka mulai mempekerjakan pelatih 61 tahun tersebut. Dalam kerangka kerjanya, Baroni menginginkan adanya peremajaan skuat yang dinilai mulai uzur. Tak heran, kebijakan transfer Lazio pun lebih kepada para pemain muda berbakat.
Hasil rancangan Baroni mulai menunjukkan hasil di awal hingga pertengahan musim ini. Para pemain muda yang ketika datangnya membuat para suporter mempertanyakan kualitasnya mulai menunjukkan potensinya. Begitu pula pemain muda peninggalan era Maurizio Sarri yang semakin matang di bawah asuhan Baroni.
Namun ibarat bunga yang semakin mekar semakin menarik datangnya kumbang, performa apik para pemain Lazio mulai membuat sejumlah klub meminati mereka. Rumor demi rumor seperti tak juga mereda selama dibukanya bursa transfer. Meski hanya rumor, ketertarikan mereka menjadi ancaman tersendiri bagi proyek peremajaan yang dilakukan Lazio.
Sebagaimana diutarakan Giulio Cardone, seorang jurnalis yang dekat dengan orang dalam Lazio, beberapa pemain seperti Gustav Isaksen, Fisayo Dele-Bashiru, Nicolo Rovella, dan Christos Mandas telah diketahui menjadi target utama sejumlah klub, terutama dari Premier League. Selain itu, pemain bertahan Lazio juga tidak luput dari perhatian klub-klub besar. Mario Gila menjadi nama yang paling santer mendapatkan minat dari klub-klub besar Eropa disusul Nuno Tavares yang juga mulai mendapatkan peminat.
Dengan semakin banyaknya klub besar yang tertarik pada pemain-pemain Lazio, maka bukan tidak mungkin Biancocelesti akan kehilangan beberapa pemain muda potensialnya. Namun, hal ini tentu akan menjadi tantangan tersendiri bagi manajemen Lazio untuk mempertahankan skuat terbaik dan tetap kompetitif di kompetisi domestik maupun Eropa.