Daerah

HUT ke-79 Bhayangkara 1 Juli, Sejumlah Jalan di Jakarta Ditutup

  • June 30, 2025
  • 1 min read
HUT ke-79 Bhayangkara 1 Juli, Sejumlah Jalan di Jakarta Ditutup

JAKARTA – Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya bersama Korlantas Polri mengimbau masyarakat untuk menghindari sejumlah ruas jalan di sekitar Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, pada Selasa (1/7/2025).

Imbauan ini terkait pengalihan lalu lintas yang diberlakukan sejak pukul 05.00 WIB hingga malam hari dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara.

Informasi ini disampaikan melalui akun Instagram resmi Korlantas Polri, @korlantaspolri, yang dikutip pada Senin (30/6/2025).

Berikut daftar ruas jalan yang sebaiknya dihindari pengguna jalan:

  • Jalan Benyamin Sueb
  • Jalan Gunung Sahari
  • Jalan Jenderal Sudirman – MH Thamrin
  • Jalan Banteng – Kemayoran
  • Kawasan Monas: Jalan Medan Merdeka Utara, Selatan, Barat, dan Timur
  • Sekitar Lapangan Banteng
  • Jalan Juanda
  • Jalan Veteran

Korlantas Polri menyarankan pengguna jalan merencanakan perjalanan lebih awal dan mencari rute alternatif untuk menghindari kemacetan atau keterlambatan di sekitar lokasi acara.

Selain itu, masyarakat diminta tetap disiplin dalam berlalu lintas demi menjaga keselamatan bersama. Korlantas Polri menekankan beberapa hal penting, yakni:

  • Menggunakan helm berstandar SNI bagi pengendara motor
  • Mengenakan sabuk pengaman bagi pengemudi mobil
  • Mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan mengikuti arahan petugas di lapangan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *