Anies Baswedan Hadir dalam Deklarasi Ormas Gerakan Rakyat

JAKARTA – Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, hadiri deklarasi Gerakan Rakyat di Jakarta Initiative, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis siang.
Ormas Gerakan Rakyat sendiri dipimpin oleh Sahrin Hamid sebagai Ketua Umum. Sahrin juga dikenal sebagai Juru Bicara Anies Baswedan.
Anies mengungkapkan rasa terharunya dalam sambutan, karena sudah mengenal para anggota sebelum Pilpres 2024 berlangsung.
Ia menyampaikan apresiasi atas terbentuknya ormas Gerakan Rakyat yang dideklarasikan di Jakarta pada Kamis siang.
“Satu setengah tahun perjalanan dilewati dan sekarang berkumpul kembali mengorganisasikan diri, insyaallah menjadi awalan yang baik untuk semuanya,” tutur Anies.
Dalam pidatonya tersebut Anies mengenang momen-momen saat sama-sama berjuang dalam kontestasi Pemilihan Presiden 2024.
“Saya apresiasi sekali, kenapa? Karena dulu gerakan rakyat ini tumbuh dengan semangat untuk membuat Indonesia lebih adil, Indonesia lebih sejahtera, lebih setara kesempatan”.
“itu adalah perjuangan gagasan yang tadi disebut oleh Bung Sahrin,” tambahnya.
Baginya, meski Pilpres sudah usai, namun dengan pembentukan organisasi ini menandakan soliditas massa pendukungnya.
“Kita sudah lihat, pilpres sudah selesai, hasilnya sudah ada, pemerintah sudah terbentuk. Tapi silaturahmi antara komponen ini berjalan terus, diuji oleh waktu,” imbuhnya.
Baca juga: Puan Ungkap Pesan Megawati ke Prabowo Soal Retret Magelang
Anies Tokoh Inspirasi
Ketua Umum Gerakan Rakyat Sharin Hamid memandang Anies Baswedan sebagai inspirator, teladan, dan simbol perjuangan ide-ide mereka.
“Mas Anies Baswedan kita tahu bahwa sebagai tokoh inspirasi, tokoh penggerak dan panutan kita semua, maka kita tentunya ucapkan berterima kasih atas kehadiran Mas Anies di tengah-tengah kita,” jelasnya.
Sahrin menyatakan Gerakan Rakyat fokus pada pendidikan politik dan akan mendirikan sekolah politik kerakyatan bernama Spartan dalam waktu dekat.
“Kita akan mendirikan sekolah politik kerakyatan yang disingkat dengan Spartan, yang akan menjadi ruang edukasi politik bagi masyarakat di seluruh daerah,” ucap Sahrin.
Selain itu, Sahrin menegaskan bahwa Anies Baswedan merupakan sosok yang menggagas gerakan perubahan.
“Dan kita di sini adalah bukti bahwa gagasan perubahan itu masih hidup. Bukan hanya milik Mas Anies saja seorang, tapi menjadi gagasan publik yang akan terus kita perjuangkan hingga sampai akhir nanti,” pungkas Sahrin.
Pada kesemapatan tersebut, Mantan Menteri Pendidikan ini juga didaulat sebagai tokoh inspirasi dan panutan Gerakan Rakyat.
(Sumber)