Prabowo Sambut PM Australia Albanese di Istana Merdeka

JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto menyambut kunjungan resmi Perdana Menteri (PM) Australia Anthony Albanese di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, pada Kamis (15/5/2025).
Albanese tiba di kompleks Istana Kepresidenan pukul 10.00 WIB. Prabowo dan Albanese saling memperkenalkan delegasi masing-masing, lalu masuk ke Istana Merdeka untuk berfoto bersama dan menandatangani buku tamu. Pertemuan dilanjutkan dengan diskusi tête-à-tête guna memperkuat kerja sama strategis.
“Setelah mengikuti rangkaian upacara penyambutan, Presiden Prabowo dan PM Albanese akan melakukan pertemuan tête-à-tête dan pertemuan bilateral bersama dengan delegasi masing-masing negara,” ujar Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana dalam siaran pers, dikutip Kamis (15/5/2025).
Hadir dalam pertemuan ini sejumlah menteri, antara lain Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menteri BUMN Erick Thohir, Mendikti Saintek Brian Yuliarto, serta Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya. Turut hadir Direktur Jenderal Protokoler dan Konsuler Kementerian Luar Negeri Andy Rachmianto.
Kunjungan ini menjadi perjalanan internasional pertama Albanese setelah dilantik kembali sebagai PM Australia pasca-kemenangan partainya dalam pemilu. Ia didampingi Menteri Luar Negeri Penny Wong dan Menteri Dalam Negeri Tony Burke. Albanese menegaskan pentingnya hubungan dengan Indonesia.
“Saya merasa terhormat menjadi tamu Presiden Prabowo Subianto. Tidak ada negara yang lebih penting bagi Australia selain Indonesia,” kata Albanese.