Berita Nasional Sport

LPS Monas Half Marathon 2025: “Time To Rise” Jakarta di Panggung Dunia

  • March 14, 2025
  • 2 min read
LPS Monas Half Marathon 2025: “Time To Rise” Jakarta di Panggung Dunia

JAKARTA – LPS Monas Half Marathon 2025 siap digelar pada 15 Juni 2025, dengan semangat “Time To Rise” yang membara.

“Time To Rise” dipilih sebagai tema untuk menyimbolkan semangat untuk terus maju, mengambil kesempatan, dan mengembangkan potensi. Tema ini juga merefleksikan kebangkitan Jakarta sebagai tuan rumah ajang lari internasional yang semakin diperhitungkan.

Acara ini merupakan hasil kolaborasi antara Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dan Harian Kompas, dengan dukungan penuh dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Ketua Dewan Komisioner LPS, Purbaya Yudhi Sadewa, menyatakan bahwa LPS MHM tidak hanya menjadi ajang olahraga tetapi juga memberikan dampak positif bagi perekonomian dan masyarakat. “Kami ingin mengajak masyarakat untuk berani menghadapi tantangan dan terus melangkah maju,” ujar Purbaya.

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung turut mendukung penuh acara ini. Ia menegaskan bahwa LPS MHM 2025 menjadi bukti kesiapan Jakarta sebagai kota ramah pelari dengan infrastruktur yang mendukung gaya hidup sehat. “Dengan banyaknya pelari internasional yang berpartisipasi, LPS MHM 2025 juga berkontribusi dalam meningkatkan sport tourism Kota Jakarta,” ungkapnya.

LPS Monas Half Marathon 2025 tidak hanya fokus pada kompetisi, tetapi juga pengembangan pelari. Program Break The Limit memberikan kesempatan bagi pelari lokal untuk meraih impian berlaga di World Marathon Majors (WMM).

Acara peluncuran juga diisi dengan diskusi bersama Ketua Koalisi Pejalan Kaki, Alfred Sitorus, dan Pemenang BTL 2024 Goes To WMM, Natalia. Alfred Sitorus menyoroti kolaborasi yang baik dalam menciptakan kenyamanan berbagi jalan antara pelari dan masyarakat. Natalia membagikan pengalamannya mengikuti program BTL dan antusiasmenya untuk kembali berlaga di LPS HMM 2025.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *